Memiliki gigi sehat dan bersih adalah impian setiap orang. Untuk mencapai hal tersebut, kita harus selalu merawat dan memperhatikan kesehatan gigi kita. Merawat gigi adalah langkah penting dalam menjaga kesehatan gigi dan mulut secara keseluruhan.

Memiliki gigi dan mulut yang sehat tidak hanya akan meningkatkan rasa percaya diri Anda dan membantu Anda untuk menikmati makanan dengan lebih baik, tetapi juga penting untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan. Dengan merawat gigi dan mulut dengan baik, kamu bisa terhindar dari masalah gigi dan medis. Bahkan beberapa penyakit sistemik, seperti diabetes dan penyakit jantung bisa membaik dengan kesehatan gigi yang baik. Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah beberapa langkah penting untuk memiliki gigi sehat:

Menciptakan gigi sehat

  1. Sikat Gigi dengan Benar Dua Kali Sehari
    Gunakan sikat gigi lembut dan sikat gigi dengan gerakan memutar atau melingkar. Menyikat gigi sebaiknya jangan terburu-buru untuk menciptakan gigi sehat. Luangkanlah waktu sekitar dua menit untuk membersihkan gigi kamu secara menyeluruh. Sikatlah gigi dengan lembut dengan gerakan melingkar bolak-balik untuk menghilangkan plak. Plak yang tidak dibersihkan bisa mengeras dan menyebabkan penumpukan karang dan gingivitis (penyakit gusi dini). Ingat, sikatlah bagian luar, dalam, dan permukaan gigi kamu yang sering digunakan untuk mengunyah.
  2. Pilih Pasta Gigi yang Tepat
    Ketika berbicara tentang pasta gigi, sebenarnya ada elemen lain yang lebih penting daripada pemutih dan rasa. Apapun produk pasta gigi yang kamu pilih, pastikan itu mengandung fluoride. Pilih pasta gigi yang mengandung fluoride untuk membantu melindungi gigi dari kerusakan dan karies. Hal itu karena fluoride adalah pertahanan utama terhadap kerusakan gigi. Kandungan ini mampu melawan kuman yang bisa menyebabkan pembusukan, serta memberikan penghalang pelindung untuk gigi kamu. Konsultasikan dengan dokter gigi untuk rekomendasi pasta gigi yang sesuai.
  3. Gunakan Benang Gigi atau Dental Floss
    Gunakan benang gigi atau dental floss setiap hari untuk membersihkan sisa makanan dan plak di antara gigi yang sulit dijangkau oleh sikat gigi. Flossing atau membersihkan gigi dengan benang bukan hanya untuk mengambil potongan kecil makanan yang tersangkut di sela-sela gigi saja. Flossing adalah bagian dari perawatan gigi dan mulut yang penting untuk dilakukan secara rutin, karena bermanfaat untuk merangsang gusi, mengurangi plak, dan meredakan peradangan di daerah tersebut. Jadi, bersihkanlah gigi dengan benang sehari sekali.
  4. Gunakan Mouthwash
    Menggunakan mouthwash atau obat kumur yang mengandung fluoride dapat membantu mengurangi bakteri, menyegarkan napas, dan memberikan perlindungan tambahan bagi gigi. Cairan tersebut bekerja dalam tiga cara, yaitu mengurangi jumlah asam di mulut, membersihkan area yang sulit disikat di dalam dan sekitar gusi, dan mengembalikan mineralisasi gigi.
  5. Kurangi Konsumsi Gula dan Asam
    Batasi konsumsi makanan dan minuman yang tinggi gula, terutama makanan manis atau minuman bersoda. Hindari konsumsi yang berlebihan, karena dapat menyebabkan pembentukan plak dan kerusakan gigi.
  6. Hindari Merokok dan Produk Tembakau
    Merokok dan menggunakan produk tembakau dapat menyebabkan masalah kesehatan mulut, termasuk penyakit gusi dan kehilangan gigi. Hindari kebiasaan merokok untuk menjaga kesehatan gigi.
  7. Pemutihan Gigi
    Jika gigi mengalami perubahan warna atau kuning, pertimbangkan untuk melakukan pemutihan gigi di bawah pengawasan dokter gigi untuk memperbaiki penampilan gigi.
  8. Hindari Menggigit Benda Keras
    Sekilas terlintas seperti hal yang sepeleh, namun hal ini merupakan hal yang perlu anda perhatikan. Hindari kebiasaan menggigit benda-benda keras seperti pensil atau kuku, karena ini dapat menyebabkan retak atau kerusakan pada gigi. Menggigit benda keras dapat menjadi salah satu potensi penyebab masalah gigi yang lebih besar.
  9. Minum Air Secukupnya
    Minumlah air secukupnya, terutama air bersih. Air dapat membantu membersihkan sisa-sisa makanan dan bakteri dari mulut. Hal ini akan membantu anda menciptakan gigi sehat anda jika dilakukan secara rutin dan teratur.
  10. Perhatikan Tanda-Tanda Masalah Gigi
    Jika Anda mengalami nyeri gigi, pendarahan gusi, atau gejala lainnya, segera konsultasikan dengan dokter gigi untuk mendapatkan perawatan yang diperlukan.
  11. Perawatan Rutin oleh Dokter Gigi dan Proffesional
    Lakukan pemeriksaan rutin oleh dokter gigi setidaknya dua kali setahun. Pemeriksaan ini dapat membantu mendeteksi masalah gigi awal dan memberikan perawatan yang diperlukan. Terkadang, mendeteksi dan merawat gigi dengan sendiri tanpa bantuan proffesional dapat memberikan beban yang cukup sulit. Hal tersebut dikarenakan kurangnya ilmu dan informasi terkait gejala awal dalam masalah gigi. Disinilah Dokter Gigi atau Proffesional seperti yang ada di Coterie Dental Clinic dapat membantu anda dengan masalah tersebut.

gigi sehat 2

Merawat Gigi bersama Coterie Dental

Merawat gigi dengan baik bukan hanya penting untuk kesehatan gigi dan mulut, tetapi juga dapat memengaruhi kesehatan umum. Kebiasaan perawatan gigi yang baik dapat membantu mencegah masalah dan menjaga senyum yang sehat. Gigi sehat dapat membuat anda lebih percaya diri dengan penampilan serta senyum Anda. Dengan bantuan Dokter Gigi yang telah teruji dan terpercaya, anda dapat menciptakan gigi sehat dan cemerlang anda bersama Coterie Dental. Dengan banyaknya promo menarik yang selalu ditawarkan oleh Coterie Dental untuk Anda, Anda tidak perlu khawatir untuk mulai merawat gigi dan menciptakan gigi sehat Anda bersama kami. Tunggu apa lagi, buat janji temu sekarang!

Buat Janji Temu