Terdapat berbagai perawatan yang dianggap efektif dalam mengatasi bekas lubang di wajah atau bopeng pada wajah.  Berbagai perawatannya mencakup chemical peeling, dermabrasi, microdermabrasi, derma filler, fractional laser, dan microneedling. Perawatan wajah bopeng tersebut adalah upaya untuk mengatasi wajah bopeng agar wajah kembali mulus.

Biasanya, bopeng pada kulit wajah muncul sebagai akibat dari bekas jerawat yang telah lama sembuh, cacar air, atau infeksi yang memengaruhi tampilan dan tekstur kulit. Bekas luka tersebut seringkali meninggalkan jejak berupa bopeng berwarna gelap dan berceruk. Bopeng pada kulit wajah memang dapat mengganggu penampilan dan mengurangi tingkat kepercayaan diri. Jika tidak dikelola dengan perawatan wajah bopeng yang tepat, kondisi tersebut dapat memperburuk keadaan.

Lantas, bagaimana cara menghilangkan bopeng di wajah?

perawatan wajah bopengBeragam Perawatan Wajah Bopeng

Cara menghilangkan bopeng di wajah perlu disesuaikan dengan jenis dan tingkat keparahan bopeng. Ada tiga jenis bopeng yang umum terjadi, yaitu:

  • ce pick scars, yaitu bopeng kecil tetapi paling dalam yang tampak berlubang seperti ditusuk jarum kecil
  • Boxcar scars, bopeng berbentuk bulat atau oval yang cukup dalam dan lebar
  • Rolling scars, bopeng yang membuat tekstur kulit bergelombang

Umumnya, semakin dalam bopeng pada kulit wajah, frekuensi terapi yang diperlukan semakin juga tinggi. Bahkan terkadang, beberapa perawatan untuk mengatasi bopeng pada wajah dikombinasikan untuk mencapai hasil yang optimal.

Chemical Peeling

Bopeng pada wajah dapat diatasi melalui perawatan chemical peeling, suatu metode yang efektif untuk menghilangkan bekas luka. Proses menghilangkan bopeng di wajah ini dilakukan dengan menggunakan larutan kimia, seperti glycolic acid atau retinoidyang dioleskan ke wajah untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Metode ini akan mengangkat sel-sel kulit mati sekaligus merangsang produksi kolagen. Dengan begitu, tekstur wajah yang tidak rata juga bisa sekalian diperbaiki.

Chemical peeling bertujuan untuk menghapus lapisan kulit luar dan mendorong regenerasi kulit. Meskipun dapat menyebabkan kemerahan, iritasi, dan pengelupasan kulit, perawatan ini memerlukan pelaksanaan secara teratur agar memberikan hasil optimal dan menghasilkan tekstur kulit yang lebih merata, sehingga bekas lubang atau bopeng di wajah dapat berkurang.

Dermabrasi atau Mikrodermabrasi

Dermabrasi merupakan perawatan wajah bopeng dengan menggunakan perangkat khusus berupa sikat berputar untuk menghilangkan lapisan kulit secara mendalam. Proses dermabrasi umumnya memerlukan pemberian bius lokal.

Sementara itu, proses mikrodermabrasi akan menghilangkan sel-sel kulit mati dan lapisan paling luar melalui beberapa metode, seperti dengan menggunakan kristal mikro, tongkat yang berisi kristal mikro pada ujungnya, atau dengan tekanan air.

Pada dasarnya, dermabrasi dan mikrodermabrasi memiliki tujuan yang sama, yaitu menghilangkan lapisan kulit wajah untuk merangsang perkembangan sel-sel kulit baru. Setelah menjalani terapi ini, kulit mungkin akan mengalami kemerahan dan rasa nyeri yang dapat berlangsung selama beberapa minggu.

Derma Filler

Salah satu metode perawatan wajah bopeng yang efektif adalah melalui penggunaan perawatan derma filler. Seperti namanya, prosedur ini melibatkan penyuntikan produk ke wajah untuk mengangkat bagian yang berlubang.

Terdapat berbagai jenis produk yang umum digunakan dalam perawatan derma filler, termasuk asam hialuronat, kalsium hidroksiapatit, atau bellafill. Namun, perlu diingat bahwa efek derma filler bersifat sementara, bergantung pada jenis produknya, dan perlu dilakukan secara berkala untuk mempertahankan hasil yang dicapai.

Terapi Laser

Sebagian orang memilih metode laser sebagai solusi untuk mengatasi bekas lubang di wajah karena efeknya yang terlihat langsung. Hal ini terjadi karena selama proses terapi laser, produksi kolagen diperangsang, dan jaringan kulit baru mulai terbentuk. Dengan demikian, tekstur kulit dapat menjadi lebih merata, dan bekas lubang dapat terlihat berkurang.

Namun, perlu diingat bahwa terapi laser hanya dapat mengurangi tampilan bekas lubang dan tidak menghilangkannya sepenuhnya. Untuk mencapai hasil yang optimal, dokter mungkin merekomendasikan penggunaan laser bersamaan dengan metode lain, seperti injeksi filler.

Microneedling

Microneedling merupakan teknik yang merangsang produksi kolagen menggunakan jarum mikro yang sangat kecil. Prinsip dasar dari metode ini adalah memberikan kerusakan pada kulit dengan tekanan yang cukup ringan sehingga tidak menimbulkan bekas luka permanen.

Proses pembuatan luka mikro ini kemudian merangsang produksi kolagen, yang secara efektif membantu menyamarkan dan bahkan menghilangkan bekas lubang. Untuk mencapai hasil optimal, disarankan untuk menjalani prosedur microneedling sebanyak 3–6 kali.

Meskipun microneedling dapat menyebabkan sedikit pembengkakan atau luka gores pada kulit wajah, efek samping tersebut biasanya mereda dalam waktu 4–5 hari.

perawatan wajah bopeng

Untuk mencapai hasil terbaik, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter guna mendapatkan rekomendasi mengenai metode yang tepat untuk perawatan wajah bopeng. Dokter akan melakukan pemeriksaan kondisi kulit wajah dan menentukan pendekatan yang sesuai. Yuk, konsultasikan diri Anda di Skin Coterie!

BUAT JANJI TEMU